Jumat, 20 Maret 2015

Psikoterapi vs Konseling. Beserta bentuk utama terapi

Psikoterapi dan konseling. Sebenarnya konseling sama psikoterapi itu beda atau sama sih? Kalau kita liat dari definisi masing-masing hal trsebut sepertinya ada kemiripan ya. Lalu, perbedaan antara dua itu apa saja? Disini kita akan membahas tentang perbedaan psikoterapi dan konseling tersebut

Sebenernya perbedaannya apa aja sih?

Perbedaan antara keduanya sebenarnya tidak terlalu besar, demikian diucapkan oleh Patterson (1959), karena beberapa metode pada masing-masing seperti pencipta rapport, peranan klien dan arah hubungan atau pendekatan, kesemuanya dipakai oleh keduanya. 
Black (1952) juga mengemukakan bahwa beberapa metode yang universal dan esensial pada psikoterapi seperti rappor, menerima dan menghargai hakikan dan martabat pasien, kualitas hubungan dengan pembatasannya, yang semua bisa di pakai dalam konseling. Hal yang kiranya sama juga dikemukakan oleh Tyler (1961, 1969).

Membedakan metode keduanya karena itu sulit dilakukan saecara tajam, hal ini karena di dalam psikoterapi sendiri banyak sekali metode yang berlainan satu sama lain, demikian juga di dalam konseling itu sendiri, sehingga mempersulit membedakan keduanya.

Perbedaan mengenai metode ini kemudian diringkas oleh Stefflre & Grant (1972) sebagai berikut:
Konseling ditandai dengan jangka waktu uang lebih singkat, lebih sedikit waktu pertemuannya, lebih banyak melakukan evaluasi psikologis, lebih memperhatikan masalah sehari-hari klien, lebih memberikan nasihat, kurang berhubungan dengan transferens, lebih menekankan pada situasi yang real, lebih kognitif dan berkurang internsitas emisi, lebih menjelaskan atau menerangkan dan lebih sedikit kekaburannya.

Kemudian, dikutip uraian dari Brammer & Shostrom (1977) dan Thompsn & Rudolph (1983) Perbedaan konseling dan psikoterapi adalah :

Brammer & Shostrom (1977) mengemukakan bahwa :
1.      Konseling ditandai dengan adanya terminologi seperti : “educational. Vocational, supportive, situational, psoblem solving, conscious, awerness, normal, present-tome, dan short-time”
2.      Sedangkan psikoterapi ditandai oleh: “ supportive, roconstructive, depth emphasis, analytical, focus on the past, neurotics and other severe wmotional problems and long term”

Perbedaan konseling dan psikoterapi disimpulkan oleh Pallone (1977) dan Patterson (1973) yang dikutip oleh Thompson & Rudolph (1983), sebagai berikut :

Konseling untuk
ü  Klien
ü  Gangguan yang kurang serius
ü  Masalah : jabatan, pendidikan
ü  Berhubungan dengan pencegahan
ü  Lingkungan pendidikan dan non medis
ü  Berhubungan dengan kesadaran
ü  Metode pendidikan

Sedangkan psikoterapi untuk
ü  Pasien
ü  Gangguan yang serius
ü  Masalah kepribadian dan pengambilan keputusan
ü  Berhubungan dengan penyembuhan
ü  Lingkungan medis
ü  Berhubungan dengan ketidak sadaran
ü  Metode penyembuhan

Seteleh membaca perbedaan psikoterapi dan konseling, Sekarang disini akan menjelaskan bentuk-bentuk utama dari terapi

Terapi Supportive : Suatu bentuk terapi alternatif yang mempunyai tujuan untuk menolong pasien beradaptasi dengan baik terhadap suatu masalah yang dihadapi dan untuk mendapatkan suatu kenyamanan hidup terhadap gangguan psikisnya

Terapi Reeducative : Untuk mencapai pengertian tentang konflik-konflik yang letaknya lebih banyak di alam sadar, dengan usaha berencana untuk menyesuaikan diri.

Terapi Reconstuctive : Untuk mencapai pengertian tentang konflik-konflik yang letaknaya dialam tak sadar, dengan usaha untuk mendapatkan perubahan yang luas daripada struktur kepribadian dan pengluasan pertumbuhan kepribadian dengan pengembangan potensi penyesuaian diri yang baru.

demikian penjelasan singkat mengenai psikoterapi dan konseling. semoga bermanfaat ya :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar